Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Bupati Suhatri Bur Percepat Proses Pembangunan, Pemkab MoU Dengan PT Semen Padang

Selasa, 27 September 2022 | 10:30 WIB Last Updated 2022-09-27T03:30:11Z

Bupati Suhatri Bur Saat MoU Dengan PT Semen Padang

PADANG - Bupati Padangpariaman Suhatri Bur, kemarin, melaksanakan penandatanganan nota kesepahaman kerjasama dalam pembangunan dengan PT Semen Padang.


Kerja sama Pemkab Padangpariaman dengan PT Semen Padang ini untuk poses percepatan pembanguan dalam Kabupaten Padangpariaman.


"Kita melakukan MoU dengan PT Semen Padang, agar proses pembangunan dalam daerahnya cepat berkat dukungan PT Semen Padang," kata Bupati Padangpariaman Suhatri Bur, kemarin, usai acara MoU.


Katanya, kesepakatan daerah antara PT Semen Padang dengan Bupati   se-Sumatera Barat di laksanakan di Wisma Indarung PT. Semen Padang.


"Semen Padang melakukan penandatanganan Kesepakatan Bersama/Memorandum of Understanding (MoU) dengannya dalam proses percepatan pembangunan," ungkapnya.


Dikatakan, dengan dukungan PT Semen Padang ini berbagai proses pembangunan yang dilaksanakan Pemkab Padangpariaman saat ini berjalan dengan baik.


"Untuk itu kita berharap kepada semua pihak agar proses pembangunan, baik yang lagi dilaksanakan maupun yang telah selesai selalu mendapat dukungan semua pihak," tandasnya mengakhiri.(ns)


×
Berita Terbaru Update