Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Pemkab Kerja Sama Dengan PT PLN Tentang Pembayaran Rekening PJU Pemkab

Selasa, 08 November 2022 | 09:45 WIB Last Updated 2022-11-08T02:45:22Z

Kadis Perhubungan tekan Kontrak Kerja Sama Dengan PT PLN

PADANGPARIAMAN  Kepala Dinas Perhubungan Padangpariaman Rifki Monrizal menyatakan PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang tekan kerja sama dengan Pemkab Padangpariaman . 


"Jalinan kerja sama tersebut dalam lingkup pendapatan, pemungutan dan penyetoran pajak penerangan jalan (PPJ) serta pengelolaan penerangan jalan umum (PJU) dan pembayaran rekening listrik Pemkab Padangpariaman," kata Kadis Perhubungan Padangpariaman Rifki Mnrizal, kemarin, usai acara.


Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula PLN UP3 Padang, acara dihadiri oleh Manager UP3 Padang Jeffri Husni, Manager Bagian Transaksi Energi UP3 Padang Tajri Ed, MULP Pariaman Aprinaldo, MULP Sicincin Ujang Bakri, MULP Lubung Alung Dedi Yudison, serta Kepala Dinas Perhubungan Padangpariaman Rifki Monrizal. 


Manager PLN UP3 Padang Jeffri Husni menuturkan melalui perjanjian kerja sama masing-masih pihak dapat memaksimalkan perannya dalam upaya optimalisasi layanan kepada masyarakat. 


Dalam kesempatan yang sama Jeffri Husni juga meminta dukungan Pemkab Padangpariaman untuk mensosialisasikan pembayaran rekening listrik tepat waktu ke masyarakat.


 Menurutnya lagi penandatanganan kerjasama ini mengacu pada Undang Undang Nomor 28 tahun 2009 tentang pajak daerah dan retribusi daerah.(pendi)


×
Berita Terbaru Update